HomeDENURTA Terpilih Menjadi Finalis LIDM 2021

DENURTA Terpilih Menjadi Finalis LIDM 2021

DESPRO NEWS (17 Juli 2021) Dalam pengumuman yang disampaikan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi, Pusat Prestasi Nasional melalui surat tanggal 14 Juli 2021, tim mahasiswa Program Studi Desain Produk (Prodi Despro), Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISIYK), terpilih menjadi salah satu peserta LIDM 2021 Kategori Poster Digital yang lolos seleksi Babak Evaluasi LIDM (Lomba Inovasi Digital Mahasiswa) 2021. Dengan demikian, tim mahasiswa Despro ISIYK yang diberi nama DENURTA dinyatakan lolos ke tahap berikutnya atau tahap Nasional. DENURTA adalah singkatan nama-nama anggotanya, yaitu Devinta Maharani Shavira Putri, Muhamad Nuri Huda, dan Yonathan Yosi Tara. Ketiganya adalah mahasiswa angkatan 2020 Prodi Despro ISIYK. Karya posternya yang berjudul “Merdeka Maksimal Meski Digital” dapat dilihat di instagram dengan link berikut: https://www.instagram.com/p/CQvfVE1D7RP/?utm_source=ig_web_copy_link

Karya tersebut dilatarbelakangi oleh pemikiran bahwa merdeka merupakan kebebasan yang tidak terbatas oleh apapun, termasuk pandemi yang kita alami saat ini. Kegiatan akademik yang sediakala bertatap muka pun harus terganti dengan pertemuan-pertemuan melalui gawai kita. Namun itu bukanlah halangan untuk tetap menang-merdeka. Dengan adanya program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka ini, mahasiswa selayaknya terlecut untuk melanjutkan misi-misi lama yang belum terwujud, ikut membangun bangsa ke arah perubahan nyata. Dengan poster karyanya tersebut, mereka ikut mempromosikan salah satu program yaitu pertukaran pelajar antar daerah. Jikalau program ini harus tetap dilaksanakan secara daring, mereka berharap mahasiswa tetap dapat memetik pelajaran-pelajaran penting, lantas menanamnya kembali di tempat-tempat yang tepat. Dengan peran, porsi, dan peluang sama rata, pemuda-pemudi harapan bangsa siap wujudkan perubahan nyata. Meskipun digital, tetap merdeka maksimal bukan? ***

Related Articles

International Guest Lecture #2

DESPRO NEWS (24 November 2022) Fakultas Seni Rupa, Institut Seni Indonesia Yogyakarta kembali menggelar International Guest Lecture 2022 pada hari Kamis-Jumat, 24-25 November 2022. Kegiatan

Read More »
Language